3 Penyebab Starter Dinamo Mobil Rusak – Sahabat Otomotif Bandung, Starter mobil merupakan bagian untuk menggerakkan dinamo sehingga kendaraan bisa hidup dan jalan. Pada dasarnya cara kerja starter menggunakan listrik yang bersumber dari aki. Berbeda dengan motor yang pada umumnya dilengkapi dengan kick starter. Jika starter mobil tidak berfungsi, tidak ada jalan untuk menggerakkan.
Pada mobil manual, mungkin Anda bisa mendorongnya. Namun solusi ini tidak selalu berhasil. Karena itu, Anda perlu mengenali penyebab starter tidak mau menyala. Berikut keterangan dari Daihatsu :
Salah satu yang mungkin jadi penyebab starter dinamo rusak adalah terlalu sering memaksa kerja dinamo padahal mesin tidak mau menyala. Memaksakan kerja dinamo terus-menerus saat mesin tidak mau bekerja akan membuat starter dinamo rusak.
Mengapa? Karena memaksakan kerja dinamo akan membuat dinamo menjadi panas. Kondisi dinamo yang panas berpotensi membakar komponen-komponen lain pada mesin. Berilah waktu dinamo sampai dingin beberapa menit, kemudian coba kembali.
Hal lain yang bisa menjadi alasan mengapa starter dinamo tidak berfungsi atau rusak adalah karena habisnya carbon brush pada bagian dinamo starter. Tanda-tanda yang terjadi jika dinamo starter mulai habis adalah putaran dinamo yang melemah dan muncul suara-suara aneh saat distarter.
Jadi ketika Anda merasa ada masalah dengan dinamo starter, segera periksa bagian carbon brushnya. Jika bagian tersebut tidak memungkinkan lagi, Anda harus menggantinya. Lakukan pengecekan terhadap carbon brush pada dinamo starter, dan segera ganti apabila carbon brush sudah menipis.
Penyebab terakhir starter dinamo pada mobil adalah pada bagian aki. Aki mobil merupakan bagian penting yang menunjang kelistrikan mobil. Masalah pada aki mobil bisa menyebabkan starter pada dinamo mobil tidak berfungsi. Ini karena lemahnya suplai listrik dari aki ke bagian dinamo mobil.
Sebaiknya Anda tidak memaksa menyalakan mobil saat aki bermasalah. Ini bisa memicu kerusakan pada dinamo starter. Cek aki mobil secara rutin dan berkala supaya bisa mengantisipasi kerusakan di bagian starter dinamo mobil. Usahakan selalu memastikan tegangan aki dalam kondisi baik dan tidak lemah. Jangan sampai kerusakan tersebut datang tiba-tiba, karena hal tersebut akan merepotkan.
SUmber : OkeZone
Promo Akhir Tahun Suzuki Bandung Angsuran 2 Juta 2024 – Promo Suzuki DP Suka – Suka angsuran Murah…
Promo Nissan Bandung November 2024 – Promo Kredit Murah di Bulan November Nissan bunga 0%, kredit Nissan Kicks, Nissan Livina, dan Nissan Magnite dari…
Promo Wuling Bandung November 2024 – Promo terbaik Wuling DP Mulai dari 15 Juta dalam pembelian mobil wuling cash dan…
Promo Mazda CX-5 November 2024 – Promo Mazda CX-5 Bunga 0% di bulan November Kredit Mazda CX-5 dari Dealer Resmi Mazda…
Promo DFSK Bandung November 2024 – Promo khusus DFSK di bulan November untuk setiap pembelian cash…
Promo Mitsubishi Bandung November 2024 – Dapatkan promo menarik BUNGA 0% 3 Tahun Mitsubishi Xpander dan Mitsubishi Xforce dari Dealer mitsubishi bandung dalam pembelian cash…