Melakukan test drive jadi bagian penting dari proses membeli mobil. Lewat test drive, calon pembeli bisa mendapat informasi mendalam, sementara sales person bisa leluasa menjelaskan fitur-fitur mobil. Disisi lain,
calon pembeli kadang-kadang dihadapkan situasi tidak nyaman karena harus memutuskan membeli atau tidak dalam waktu singkat. Bagaimana memanfaatkan sesi test drive semaksimal mungkin?
- Siapkan SIM dan tanda pengenal lain yang diperlukan untuk adminitrasi di dealer. Dari rumah, juga sudah persiapkan kira-kira kebutuhan mobil seperti apa, termasuk fitur-fiturnya. Ini mencegah calon konsumen kehilangan orientasi ketika salesperson menawarkan beragam fitur menarik.
- Setelah administrasi beres, salesperson akan menyiapkan unit mobil test drive.
- Setelah siap, sales person akan menemani anda. Ini akan kesempatan salesperson untuk menjelaskan lebih mendalam tentang mobil.
- Adakalanya pihak dealer sudah punya rute yang dipersiapkan untuk sesi test drive. Rute ini dirancang agar bisa memberi pengalaman mengemudi di berbagai kondisi seperti jalanan kota, tol, jalan berliku/perbukitan, beragam kondisi lalulintas dan menunjukkan bagaimana mobil ini merespon aneka kondisi itu.
- Biasanya sesi pertama salesperson yang akan berada di belakang kemudi menjelaskan driving dynamics mobil. Calon konsumen di kursi penumpang bisa mengeksplorasi fitur-fitur yang ada seperti semudah apa mengatur kursi, pengaturan suhu, dan tombol-tombol entertainment system. Termasuk seberapa lapang ruang kaki dan kepala.
- Saat berada di balik kemudi, calon konsumen bisa memanfaatkan untuk mengekplorasi driving dynamics mobil. Jangan lupa untuk memeriksa seberapa mudah mengatur kursi, kemudi, spion dan seatbelt
- Jalankan mobil dengan normal, tidak perlu ekstrim, toh kondisi ektrim tidak terjadi setiap hari. Bila memungkinkan tambahi rute test drive dengan jalur yang sering anda lewati/bakal dilewati setiap hari untuk mengetahui karakter dan kenyamanan mobil.
- Beri perhatian pada blind spot (area yang tidak terlihat dari spion), respon mobil saat akselerasi, mengerem, dan menikung. Juga seberapa mudah di diparkir atau mundur.
- Test drive biasanya berlangsung 30 menit dan bersiap-siap menerima pertanyaan dari salesperson yang mennyakan kapan siap untuk membeli. Sebagai calon pembeli anda tidak harus menjawab saat itu. Bila butuh waktu untuk mencari alternatif lain, jangan sungkan-sungkan meminta waktu berpikir.
- Salesperson akan sangat menghargai calon pembeli yang menepati janji memberi jawaban beli atau tidak. Jika calon konsumen terlihat berminat, dealer bisa saja memberi kesempatan lebih banyak untuk test drive dalam waktu lebih panjang agar calon-calon pembeli benar-benar mantap dengan keputusannya.
Sumber: Toyota Astra