Tips and Trik Agar Ban Mobil Kamu Awet – Sahabat Otomotif Bandung, Ban punya peran krusial terhadap keselamatan berkendara. Merawat ban ternyata tidak sulit, bahkan sangat mudah. Intip tipsnya berikut ini.
Setidaknya ada tiga tips sederhana dalam merawat ban. Perawatan ini wajib diperhatikan pemilik kendaraan, karena ban sangat terkait dengan keamanan dan keselamatan berkendara. Bambang Herman, Manager Training ban Dunlop menyebut ada tiga tips utama dan mendasar dalam merawat ban.
Tips and Trik Agar Ban Mobil Kamu Awet
“Ada cara merawat ban paling gampang,” kata Bambang. “Pertama, pilih ban yang cocok dengan kondisi jalan kita sehari-hari. Misalnya kita jalan dari rumah menuju kantor, itu jalanannya aspal saja, bagus dan rata. Jika demikian, kita tidak perlu pilih ban yang kasar kembangnya,” lanjut dia.
“Jika seperti itu juga, tidak perlu memilih ban yang aspek rasionya tinggi (dinding ban yang tinggi-Red). Karena kalau aspek rasionya tinggi, itu akan membuat kita nyaman di jalanan yang rusak, tidak pada jalanan mulus,” Tambah Bambang.
Baca Juga : Cara Agar Tikus Ogah Bersarang Di Mobil
Tips kedua merawat ban dengan mudah ialah terus memeriksa tekanan angin dan menjaga tekanan angin sesuai dengan aturan.
“Kedua, tekanan angin dijaga. Ikuti petunjuk yang ada di balik pintu kemudi, insya allah kita sebagai pengendara akan selamat.”
“Dan ketiga, lakukan rotasi ban. Ini harus rutin dilakukan, setiap 10 ribu kilometer harus dirotasi. Caranya mudah cukup melakukan rotasi dari ban depan di taruh kebelakang, dan ban belakang dirotasi ke depan,” ujar Bambang.
Sumber : Detik Oto